Bahan Tahu Telor : (A)
3 buah tahu putih ukuran sedang, diiris kotak
2 butir telur, kocok lepas
Garam sesuai selera
Merica bubuk sesuai selera
Minyak goreng untuk menggoreng
Bahan bumbu kacang : (B)
2 genggam kacang tanah, goreng, haluskan (kalo saya tak blender)
1 butir bawang putih
4 biji cabe rawit merah
kencur dikit aja
1 lembar daun jeruk purut
trasi dikit
gula jawa / merah kurleb 200gr (kl org jawa bilang setengah gendel), iris2 dulu
Bahan pelengkap :
Kobis iris tipis
Taoge, boleh mentah boleh mateng
Daun Sledri
Bawang merah goreng
Cara membuat :
1. Semua bahan (A) dicampur lalu digoreng (menjadi 6 buah tahu telor ukuran sedang)
2. Semua bahan (B) dihaluskan dan diaduk rata, kemudian dilarutkan ke air (sama seperti bumbu pecel)
3. Tata tahu telor dipiring, tata sayuran, siram dengan bumbu kacang, taburi sledri dan bawang goreng
Jadi deh....
Kalau suka telor dadar bisa ditambahin telur dadar lagi ^_^
0 Comments