BAHAN :
- Sayuran sebenarnya bisa apa aja
- Saya pakai : bunga kol (brokoli bisa), sawi putih, kobis, wortel semua sayuran disiangi trs dipotong2
- Jamur kuping (kalau ada)
- Daun Bawang
- Daun seledri
- 1 buah tomat
- 1 butir telur
- 2 buah hati ayam, rebus dulu dengan garam dan jahe, kemudian goreng dan iris kotak
- Minyak goreng
BUMBU :
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 1/4 sdt Merica Bubuk
- Garam secukupnya
- Gula pasir secukupnya
- 1/2 sdm Kecap asin
- 1 sdm Kecap manis
- 1 sdm saus tomat atau saus pedas
- 1/2 sdm saus tiram
- 1 gelas kecil air
CARA BUAT :
- Tumis bawang putih sampe harum, orak arik telur, masukan hati ayam, masukan sayuran, masak hingga sayuran layu
- Bumbui dengan bumbu2 diatas yang belum dimasukan, aduk rata
- Tuang air, didihkan, icipi.
Selamat Mencoba ^_^
0 Comments