Resep Tahu Dadar Telur Gurih
Tahu telur adalah masakan yang sangat populer dinusantara, khususnya di surabaya. Menu masakan yang berbahan dasar dari telur lalu digoreng yang disajikan bersama tahu dipotong dadu serta taburan toge yang direbus terlebih dulu. Kecap manis yang dicampurkan dengan saus kacang tentu akan menambah cita rasanya semakin gurih dan lezat.
Bahan-bahan :
- Tahu putih - 4 buah dipotong dadu lalu goreng
- Telur - 2 buah dikocok lepas lalu goreng
- Merica bubuk - 1/4 sendok teh
- Garam - secukupnya
- Kacang tanah - 100 gram digoreng
- Gula merah - 2 sendok makan yang sudah diserut
- Kencur - 2 cm
- Bawang merah - 2 butir dihaluskan
- Bawang putih - 1 siung dihaluskan
- Cabai rawit merah - secukupnya
- Kecap manis - 50 ml
- Air - 50 ml
- Toge - 100 gram direbus lalu sisihkan
- Minyak goreng - secukupnya untuk menggoreng
- Telur dikocok lepas tambahkan, garam(¼) dan merica lalu dadar sampai matang dan sisihkan.
- Tahu digoreng sampai agak kekuning-kuningan lalu angkat dan sisihkan.
- Siapkan cobek, tumbuk kencur, garam, bawang putih, bawang merah, gula merah, cabai rawit merah dan kacang tanah yang sudah digoreng tadi, setelah agak halus tuangkan air hangat tambahkan kecap manis ulek sampai halus dan tercampur rata.
- Siapkan piring saji lalu simpan tahu telur, taburkan toge dan saus kacang diatasnya, tambahkan irisan cabai merah besar dan siap untuk disajikan.
0 Comments