Resep Pepes Tahu Sunda Enak
Siapa tak kenal dengan tahu, tahu merupakan bahan makan yang terbuat dari kacang kedelai yang cukup populer di tanah Nusantara. Pepes tahu pedas ini sangat mudah dan praktis cara memasaknya, selain tidak memerlukan waktu lama proses pembuatannya tinggal di kukus ataupun di bakar akan menambah cita rasanya. Olahan pepes tahu ini memang sangat nikmat bila dijadikan teman atau lauk nasi sehari-hari. Untuk lebih jelasnya mari kita simak proses cara membuat pepes tahu pedas khas sunda yang menggugah selera makan anda.
Bahan-bahan :
- Tahu - 500 gram dihaluskan (tahu putih atau tahu kuning)
- Daun bawang - 1 batang dicincang halus
- Daun salam - 4 lembar
- Daun pisang - secukupnya
- Garam - 1 sendok makan
- Royco - 1 sachet kecil
- Lada bubuk - 1/2 sendok teh
- Gula pasir - 1 sendok makan
- Telur bebek - 1 butir dikocok lepas
- Minyak sayur - 2 sendok makan
- Bawang merah - 10 butir
- Bawang putih - 3 siung
- Cabai merah - 3 buah diiris tipis
- Cabai rawit merah - 10 buah
Cara Membuat Pepes Tahu Sunda Enak :
- Kocok telur sampai lepas masukkan garam, lada bubuk, gula pasir, minyak sayur dan royco lalu aduk sampai rata.
- Masukkan kocokan telur pada tahu yang di tumbuk tadi, aduk sampai tercampur rata.
- Potong-potong daun pisang sesuai ukuran, sebelum dipakai daun pisang dilayukan dahulu, bisa diatas kompor atau di bawah terik matahari.
- Setelah adonan dan daun pisang siap, tuangkan adonan tahu tadi yang di alasi daun salam, simpan di atas potongan daun pisang lalu bentuk sesuai selera, jangan lupa tambahkan cabai rawit utuh didalamnya.
- Didihkan air, masukkan bungkusan tahu tadi dan tata, kukus kurang lebih 30 menit atau hingga matang.
- Angkat dan siap untuk disajikan bersama nasi hangat.
0 Comments